Khasiat ramuan jawa untuk batuk membandel

Assalamualaikum wr.wb
sahabat khasiatapa.com


Kali ini saya akan mengulas dari grup tanaman sehat yang saya ikuti. Artikel asli ditulis oleh Ruli Yuniar (akun facebooknya). Bercerita tentang ramuan yang telah diajarkan oleh ayah manjel (nama akun facebook).

(foto by Fb Ruli Yuniar)

Cara dan Bahan-bahannya sebagai berikut.

Bahan :
1. Jeruk nipis : 2 buah yg cukup besar
2. Belimbing wuluh : 10 buah
3. Jahe merah : 1/2 ons
4. Kencur : 1/2 ons
5. Kunyit : 1/2 ons
6. Gula merah : 1 ons
7. Kapur sirih : 1 sdm

Cara buat : 


1. Jeruk nipis belah dua terus olesi permukaannya dgn kapur sirih sampai tertutup rata. Biarkan 3 - 5 menit, selanjutnya bakar di atas kompor pada kulitnya sampai berbuih/ berbusa. Setelah agak dingin peras ambil airnya.

2. Belimbing wuluh diparut. Peras ambil airnya saja. Campurkan dengan perasan air jeruk nipis tadi

3. Jahe, kencur, kunyit dihaluskan kemudian panaskan/ rebus dgn gula merah dan air 2 gelas sampai nanti menjadi 1 gelas. Saring

4. Campurkan semua bahan tadi

Dosis :
Dewasa 2-3 sdm 2x sehari
Anak2 1 sdm 2x sehari


Dicoba ramuan ini dalam keadaan batuk menggigil. Semoga bermanfaat
JIKA BERMANFAAT ARTIKEL INI, SHARE SEBANYAK-BANYAKNYA

Masukan Emailmu Untuk Menjadi Visitor Premium Abida Massi

0 Response to "Khasiat ramuan jawa untuk batuk membandel"

Posting Komentar